Tulisan Terbaru

FULL BODY SCANNER, PRO ATAU KONTRA?

Full-body scanner atau alat pemindai adalah sebuah alat yang bisa menerobos ke bagian tubuh yang ditutupi pakaian. Berbeda dengan detektor logam, full-body scanner mampu menggambarkan seluruh anggota tubuh seseorang.

Alat ini bisa menembus lapis pakaian, memetakan bagian tubuh dengan akurat, serta bisa memperlihatkan bahan peledak plastik dan kimia yang disembunyikan dalam pakaian.

Cara kerja alat ini membutuhkan waktu antara 15 dan 30 detik untuk “merazia” seseorang. Orang yang hendak diperiksa terlebih dahulu memasuki bilik kecil lalu tangan diangkat, kemudian gelombang radio akan mendeteksi dari segala penjuru. Lalu bentuk tubuh akan tampak telanjang pada layar komputer.

Alat ini sudah mulai diuji coba di berbagai bandara, sehubungan banyaknya ancaman terorisme. Sejumlah bandara di Kanada dan Perancis telah mencoba alat ini. Pemeriksaan akan difokuskan untuk para penumpang yang hendak ke Amerika Serikat.

Belanda dan Nigeria juga sudah menyatakan untuk mempergunakan full body scanner, setelah seorang penumpang dari Nigeria yang terbang dari Amsterdam menuju Detroit berusaha meledakkan sebuah pesawat Amerika.

Di Indonesia sendiri  alat pemindai ini telah ada sejak tahun 2008 yang bermerek ProVision buatan pabrikan L3 Security & Detection System, Amerika Serikat. Tetapi pembahasan pemakaian alat tersebut di bandara Indonesia masih belum selesai  karena banyaknya pro kontra.

Salah satu tokoh yang tidak setuju dengan alat tersebut adalah pemimpin religius Katolik, Paus Benedict XVI.  Demikian juga dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI), mereka menolak penggunaaan alat ini dipasang di bandara di Indonesia karena  tidak sesuai aturan agama dan  melanggar hak asasi manusia.

Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda di pihak yang pro atau kontra?
 image:       http://wihresourcegroup.files.wordpress.com/2010/01/4228503914_426f23e225_o.jpg
                    http://justgetthere.us/blog/uploads/inverted-body-scanners.jpg
                    http//www.puppetgov.com/wp-content/uploads/2008/10/



9 comments:

lina@happy family said...

Dengan berat hati, walau saya mendukung manfaatnya, saya kontra dgn full body scanner, maluuuuu....keliatan semuanya...

the others.... said...

Wah.., kalau sampai segitunya sih aku juga tak setuju. Takutnya hasil dari gambar komputer itu disalahgunakan dan disebarluaskan...

catatan kecilku said...

Kalau spt itu sih benar-2 melanggar HAM... Jadi gak "nyaman" lagi nih utk naik pesawat.

Unknown said...

that's scary

Bintang said...

waduhhh..kalo gitu sih aku gak setuju dehhh...malu banget.......

wins Alkandisi said...

Ada bagusnya sih, apalagi punya sendiri, bisa iseng-iseng.ha,ha.. (becanda).

Mungking saya sependapat dengan MUI, karena ini menyangkut aurat yang keliatan fullbody, so.. efeknya sangat tidak bagus. Apalgi kalo disalah gunakan hasil scan nya.. hmm bisa gawat.

Maswins [dot] Com said...

Alat ini sangat bermanfaat, tetapi negatifnyapun banyak.. So, dengan berat hati saya kurang setuju jika alat ini digunakan di Indonesia. InsyaAlloh Indonesia tetap aman kok. Thx

Anonymous said...

kalau saya mendukung pak, dengan catatan yang memeriksa itu sejenis, kalau penumpang wanita yang memeriksa juga petugas wanita begitupun sebaliknya

Hassan said...

Sekarang mereka mulai menggunakannya untuk pria, jadi jika Anda seorang pria Muslim mentupi aurat, katakan saja tidak dan menggukan mesin wanita. Saya melakukan ini sebelumnya dan tidak ada masalah. Orang tidak bisa begitu saja mengikuti, meski ada yang diminta telanjang.

Blog Archive