Pages

Ayah


Dengan kondisi keluarga yang hidup pas-pasan, ayah setiap hari bekerja dengan satu tujuan untuk bisa memberi nafkah dan kebahagiaan bagi keluarga. Ia bekerja keras setiap hari. Bahkan di malam hari ia harus begadang menyelesaikan pekerjaannya. Ayah bekerja keras demi keluarga.  

Suatu hari ayah berniat mencari lowongan pekerjaan yang lebih baik. Ia ingin lebih membahagiakan keluarga agar memiliki materi lebih untuk bisa digunakan memenuhi seluruh kebutuhan keluarga. Setiap hari ia bekerja tak kenal lelah sambil mencari informasi tentang pekerjaan yang diimpikannya. Ayah hampir tidak pernah memiliki waktu untuk keluarga apalagi makan malam bersama. Setiap kali keluarga mengeluh karena ayah tidak memiliki waktu ia selalu mengatakan bahwa ia melakukan ini semua demi keluarga.

Suatu hari ayah menerima surat dan ia ditawari  sebuah pekerjaan menjadi supervisor senior dengan gaji yang tinggi. Seperti mimpi yang menjadi kenyataan, ayah sekarang mampu memberikan keluarga kemewahan kecil seperti pakaian bagus, makanan enak dan liburan.

Namun, ayah terus bekerja sangat keras dengan harapan bisa dipromosikan ke posisi manajer. Bahkan, ayah mendaftarkan diri menjadi mahasiswa agar mampu menimba ilmu dan meraih gelar sarjana agar kelak ia bisa menjadi manager. Tetapi ayah tidak pernah memiliki waktu untuk keluarga. Setiap kali keluarga mengeluh karena ayah tidak memiliki waktu ia selalu mengatakan bahwa ia melakukan ini semua demi keluarga.

Kerja keras ayah pun menjadi kenyataan. Ia menjadi manager. Ia memutuskan untuk menyewa pembantu untuk meringankan istrinya dari tugas-tugas rumah tangga. Ia juga menjual rumah keluarga dan menggantinya dengan rumah yang sangat besar dengan fasilitas mewah.

Dengan segala keinginan untuk membahagiakan keluarga, ayah melanjutkan studinya dan dipromosikan lagi. Namun ia tetap tak punya waktu untuk keluarga. Bahkan, Ayah harus bekerja di hari Minggu. Sekali lagi, setiap kali keluarga mengeluh karena ayah tidak memiliki waktu ia selalu mengatakan bahwa ia melakukan ini semua demi keluarga.

Seperti yang diharapkan, kerja keras ayah terbayar lagi dan dia membeli villa indah yang menghadap ke sebuah danau yang ditengahnya terdapat pulau kecil. Ayah memutuskan untuk pindah kesana. Ia membawa keluarga ke villa itu dan tinggal disana. Ayah sangat bahagia dan mengatakan kepada keluarga bahwa dia memutuskan untuk tidak melanjutkan study atau mengejar setiap promosi lagi. Ia akan mencurahkan lebih banyak waktu untuk keluarganya.

Tidak berapa lama tinggal di villa, ayah meninggal dan meninggalkan materi berlimpah bagi keluarga. Ia meninggalkan keluarga berlimpah materi tetapi menyisahkan duka bagi keluarga karena waktu untuk bersama Ayah sangat singkat.


Ayah lalai tidak menyeimbangkan antara materi dan kerinduan keluarga untuk bisa selalu bersama. Ia bekerja bagai robot hanya untuk materi.

image: victoriafalls24.com

No comments:

Post a Comment

thanks for your comments...