Pages

LANGKAH KECIL

http://4.bp.blogspot.com

Apakah Anda punyan impian? Apakah impian itu sudah dekat atau masih jauh?
Tidak masalah impian besar atau kecil, yang namanya impian, semua orang pasti memilikinya.
Tidak mudah untuk mencapai impian itu. Bagi Anda yang benar-benar serius ingin mencapai impian, tentunya dibarengi dengan sebuah keinginan yang kuat untuk memotivasi diri agar impian itu menjadi nyata. Keinginan ini tentunya harus bisa dilakukan dengan benar. Ambisi yang berlebihan (ambisius) dan keinginan mencapai sesuatu dengan instant justru membuat impian menjauh.
Sifat impian ini hampir sama dengan seorang gadis idaman yang tidak mau didekati oleh seseorang yang terlalu ambisius, seseorang yang tidak penyabar dan seseorang yang ingin mencapai sesuatu dengan instant. Sang impian justru lebih suka terhadap langkah – langkah kecil dengan jalur yang tepat walaupun mungkin sesekali tergelincir.
So, jadikanlah impian kamu menjadi nyata dengan langkah kecil. Buatlah langkah-langkah kecil untuk sebuah impian kecil sehingga mendorong kearah impian terakhir Anda.Tidak mungkin seseorang menjadi juara marathon tanpa pernah berlari dengan jarak-jarak pendek bukan? Atau tidak mungkin seorang Chris Jhon memegang sabuk juara dunia tanpa latihan rutin dan sabar dan juara pada event kecil bukan?
Bagi para sobat yang saat ini mempunyai blog, apakah impian Anda? Ingin kaya dengan blog? Ingin memperoleh hadiah dari Djarum black blog competition? Ingin menjadi penulis terkenal? Segera ambil langkah kecil untuk menjadikan blog anda menjadi blog favorit dengan jumlah pengunjung yang banyak. Atau Anda ingin memiliki sebuah ide yang sangat berguna bagi banyak orang? Mulailah dengan experimen-experimen kecil sehingga bisa diikutsertakan dalam lomba Blackinnovationawards di tahun – tahun yang akan datang.

Sekali lagi, mulailah dengan langkah kecil.


No comments:

Post a Comment

thanks for your comments...